Kamis, 26 April 2012

Rangkaian Downloader Mikrokontroller AVR

Rangkaian Downloader Mikrokontroller AVR
Rangkaian Downloader AVR

Skema Rangkaian Kabel Serial (AVR Progammer)



Skema Rangkaian ATmega8




Rangkaian Minimum Mikrokontroller AT89C51

Rangkaian Minimum Mikrokontroller AT89C51
Rangkaian ini mempunyai empat buah port yang dapat digunakan sebagai masukan dan keluaran. Sebelum menggunakan IC Mikrokontroler AT89C51 ini langkah yang harus dipersiapkan adalah membuat rangkaian sistem minimum AT89C51. Setelah mendapatkan sebuah rangkaian sistem minimum yang lengkap, sistem minimum AT89C51 ini akan dioperasikan sebagai input sekaligus sebagai output pada keseluruhan rangkaian mikrokontroler AT89C51. Berikut merupakan gambar sistem minimum rangkaian mikrokontroler :




Layout PCB AT89S51/52/53/8252 + RS232 + I2C Port

 Layout PCB AT89S51/52/53/8252 + RS232 + I2C Port

Layout PCB yang saya suguhkan kali ini adalah layout PCB Minimum System AT89S51/52/53/8252 yang dilengkapi dengan rangkaian antarmuka RS232 dan I2C. Sangat praktis dan tentunya dengan desain yang rapi dengan selalu mengandalkan single-layer saja. Hal ini sengaja untuk memudahkan siapa saja yang ingin membuat PCB ini.

Rangkaian antarmuka RS232 menggunakan IC Maxim MAX232, sementara I2C port hanyalah dua buah jalur I/O dengan resistor pull-up 4K7 ohm yang mewakili jalur SDA dan SCL.

Minimum System ini sangat fleksibel untuk berbagai aplikasi karena semua port I/O memiliki header-header yang siap dikoneksikan dengan rangkaian-rangkaian masukan ataupun keluaran. Pin TxD dan RxD pun dilengkapi dengan jumper sehingga dapat tersambung atau terputus dengan rangkaian MAX232. I2C Port sebanyak 4 buah siap digunakan untuk melakukan komunikasi dengan piranti I2C lain semacam EEPROM Serial, RTC Serial, ADC Serial, atau I/O Expander.

Minimum system ini juga dilengkapi dengan 4 buah power port 5V yang memudahkan pencatuan rangkaian-rangkaian lainnya.

Di bawah ini adalah tampilan layout PCB-nya berikut dengan foto minimum system dalam bentuk rangkaian yang sesungguhnya.